The New Driver XXIO X Series

2 min read

Srixon Sport Asia baru saja merilis Driver XXIO X generasi terbaru. Seri terbaru ke 10 dari keluarga XXIO ini memiliki dua model yakni Reguler dan Miyazaki yang sebenarnya sudah tersedia di Golf House sejak awal Desember 2017 lalu.

Driver model Regular dari XXIO X adalah sebuah driver yang menawarkan pergerakan pukululan yang lebih tinggi, sementara model Miyazaki menawarkan pergerakan pukulan yang lebih tajam dengan bobot klub yang lebih berat. Untuk varian warna, model regular akan tersedia pula dengan warna biru navy.

Pada peluncurannya kemarin di Jakarta, Leon, representatif dari Srixon Sport Asia mengatakan bahwa Klub golf XXIO X series meriupakan klub yang mampu memberikan sensasi serta kemudahan dalam mencapai jarak yang memungkinkan setiap pemain golf memukul bola di sweet spot dan mendapatkan jarak yang lebih mudah dengan memberikan True Focus Impact Technology atau efek sinergi antara poros yang baru dikembangkan serta akan mempermudah gerakan tubuh menjadi konsisten selama ayunan termasuk mengencangkan pukulan terhadap satu titik dan model bagian club head baru yang bertujuan untuk memaksimalkan kinerja COR di sweet spot.

Hal menarik yang ada pada klub golf terbaru ini dibanding seri sebelumnya adalah Driver XXIO X mempu  menambahkan jarak hingga 5 meter untuk model Regular dan 3 meter untuk model Miyazaki. Pencapaian ini merupakan jarak terpanjang dalam sejarah XXIO.

XXIO X atau seri terbaru dari keluarga XXIO adalah pengganbungan teknologi yang disebut True Focus Impact Technology – efek sinergi antara Smart Impact Shaft yang baru dikembangkan, diklaim dapat meningkatkan gerak tubuh secara konsisten selama ayunan. Pihak Srixon juga mengatakan bahwa peningkatan kemungkinan memukul bola yang berada tepat di sweet spot sebesar 14% dibanding model sebelumnya.

 

Photo Courtesy Srixon

You May Also Like

More From Author