Bagan Golf Club Kembali Turun Lapangan, Pererat SIlaturahmi dan Kontribusi untuk Kemajuan Prestasi Golf di Indonesia

3 min read
Social Share

Menjadi salah satu komunitas golf berbasis asal daerah, Bagan Golf Club yang rutin gelar latihan bersama hingga monthly medal dan golf tour, kembali menggelar event tahunan mereka. Mendapat antusiasme yang tinggi dari para peserta, tak heran jika turnamen dengan banyak hadiah termasuk hadiah hole in one ini menarik minat banyak pegolf.

Bagan Golf Club kembali mengadakan turnamen untuk ketiga kalinya. Diadakan di Imperial Golf Karawaci pada 14 November 2024, turnamen ini semain seru berkat hadirnya berbagai hadiah menarik yang bisa dimenangkan oleh para peserta. Foto: Yongki Hermawan.

Sebagai pengingat, Bagan Golf Club secara resmi dibentuk pada 2015. Komunitas berbasis asal daerah ini semakin solid di dunia golf nasional berkat gelaran turnamen besar setiap tahunnya. Respon positif yang luar biasa dari para peserta, dibuktikan dengan sold out-nya tiket dalam waktu singkat. Hal inilah yang kemudian memotivasi bagi klub untuk kembali menggelar acara serupa tahun ini.

“Kami sangat bersyukur atas antusiasme yang begitu tinggi dari para peserta. Ini membuktikan bahwa komunitas golf Bagan Golf Club semakin solid dan terus berkembang,” ungkap Wira Arjuna, Ketua Umum Bagan Golf Club.

Komunitas golf yang terus berkembang ini telah memiliki member hampir 100 pegolf. Didirikan oleh para individu yang memiliki garis keturunan langsung dari kota Bagansiapisiapi, Riau, tujuan utama dibentuknya komunitas ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi sesama perantau asal Bagan yang berada di Jakarta dan sekitarnya.

150 pegolf hadir dalam Bagan Golf Club Golf Tournament – Champion Cup 2024. Foto: Yongki Hermawan.

“Melalui golf, Bagan Golf ingin menciptakan relasi yang positif tidak hanya di antara anggota Bagan Golf Club saja, melainkan dengan para pegolf lainnya,” Kata Wira kepada GolfMagz sebelum turnamen dimulai.

Dalam tiap gelarannya, Bagan Golf Club selalu memiliki tema yang menarik. Pasca sukses dengan tema Hero di turnamen perdana, serta tema Champions pada event kedua, nah untuk turnamen ketiga ini Bagan Golf Club masih mengusung tema besar yaitu Born To be A Champion.

Masih dalam suasana hari Pahlawan, serta penuh dengan keakraban, turnamen yang mendapat dukungan penuh dari Hock Ahli Dapur Terpercaya serta diadakan di Imperial Karawaci Golf (14/11) ini hadirkan keseruan kompetisi yang paripurna.

Turnamen tahunan yang digelar secara meriah ini selain sebagai ajang kompetisi, Bagan Golf Club Champions Cup 2024 juga diperkuat dengan kegiatan charity. Oleh sebab itu, sebagian dari dana yang terkumpul dari turnamen ini akan disumbangkan kepada yayasan yang telah dipilih oleh panitia.

Tak hanya berkomptisi dan charity, Bagan Golf Club kedepannya juga ingin berkontribusi terhadap pengembangan potensi dan prestasi para pegolf junior dan amatir di Indonesia.

“Kami berharap ke depannya Bagan Golf Club dapat berperan lebih besar dalam pembinaan atlet golf muda di Indonesia. Potensi golf di Indonesia sangat besar, dan kami ingin berkontribusi dalam memajukan olahraga ini,” ungkap Wira dengan semangat.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, selesai berkompetisi, Bagan Golf Club Golf Tournament dengan tema Champion Cup 2024 juga mengadakan kegiatan charity. Foto: Yongki Hermawan.

Bertemakan Coboy Night, Bagan Golf Club Champions Cup 2024 yang diikuti oleh 150 peserta dari berbagai latar belakang saling unjuk ketrampilan. Di lapangan, selain berkompetisi, para peserta juga ditantang untuk adu jitu dalam kompetisi novelties dengan beragam hadiah yang menarik. . Pada kesempatan ini pemenang Best Gross Overall dimenangkna oleh David CL.

You May Also Like

More From Author