Diprediksi hujan masih akan membayangi beberapa daerah di Indonesia. Khusus untuk Jakarta, hujan bisa datang kapan saja. Sementara itu ajakan untuk main golf terus saja berdatangan. Belum lagi, sejumlah turnamen internasional yang sayang kalau tidak disaksikan secara langsung.
Main golf di musim penghujan sebenanrnya cukup bikin deg-degan. Bukan saja soal ketehanan tubuh, tapi soal kenyamanan di lapangan. Salah satu hal yang membuat permainan tetap nyaman dan lancar adalah sepatu. Bayangkan jika Anda harus memukul bola di tempat basah, atau harus menerjang rumput-rumput yang menyisakan air, sungguh tidak nyaman bukan?
Berikut kami hadirkan sederet sepatu golf yang bisa Anda andalkan ketika harus bermain selepas hujan reda, atau setidaknya sepatu-sepatu ini bisa tetap Anda pakai selepas golf.
– Footjoy Pro/SL
Sepatu golf pertama yang kami rekomendasikan adalah sepatu golf besutan Footjoy. Sepatu golf yang diklaim sangat nyaman ini adalah kombinasi sempurna antara kelembutan dan ketahanannya terhadap air. Melalui video presentasi mereka Footjoy mengatakan bahwa pada sepatu ini dilengkapi pula teknologi Footjoy’s Fine Tune Foam yang merupakan tingkatan kekerasan. Teknologi ini meningkatkan stabilitas dan traksi ketika grip yang berada pada sole bagian bawah mendapat tekanan.
– ECCO Cool
Sepatu golf dengan warna cerah ini bisa mencerahkan suasana permainan Anda, ECCO melalui produk terbarunya ini memperkenalkan teknologi Gore-Tex Surround pada semua bagian sepatu. Teknologi ini akan menghasilkan sebuah aliran udara yang maksimal hingga 360°. Selain udara yang diperhatikan, ECCO juga membekali sepatu ini dengan kulit Hydromax yang lembut, kuat serta tahan air.
– Adidas Powerband BOA Boost
Pabrikan sepatu olahraga Adidas, tak pernah salah dalam setiap desain sepatu mereka. Termasuk untuk segmen golf. Kali ini Adidas melalui teknologi Powerband Boa Boost berhasil mengkombinasikan bantalan Boost dan bantalan Powercage yang menghasilkan sebuah sepatu golf yang ringan namun juga tahan cuaca. Terbuat dari material yang dapat diandalkan, sepatu besutan Adidas ini dipercaya memberikan traksi dan stabilitas yang mumpuni. Sementara soal desain dan warnanya Adidas menawarkan lima varian warna yang bisa Anda pilih.
– Skechers Go Golf Pro II
Anda masih meragukan sepatu ini untuk bermain golf?. Go Golf Pro 2 adalah sepatu besutan Skechers yang dirancang khusus pagi para golfer aktif. Dibuat dari 5-GEN Technology, Skechers menggabungkan desain klasik spike yang bisa diatur serta dengan material Skechers H2GO Shield yang tahan air. Pihak Skechers mengatakan bahwa sepatu ini memiliki traksi dinamis yang mampu memberikan pengalaman yang maksimal. Tersedia dalam tiga varian warna sepatu ini menjadi alternatif.
– Peter Millar G/FORE Brogue Gallivanter
Anda masih menyukai sepatu goilf dengan desain yang benar-benar klasik? Sepatu dengan fitur atheletic fit ini dibuat dari material kulit terbaik yang ketahanannya terhadap air bisa diuji. Sementara itu, teknologi G/Fore yang ditanamkan pada sepatu ini memberika fleksibilitas yang bisa diandalkan. Inovasi pada G/Roudn Control yang membuat traksi semakin maksimal pada saat swing juga terasa mantap berkat multi-level spikenya yang lembut. Tersedia pula untuk pegolf wanita sepatu dengan desain klasik ini wajib Anda miliki.