Rory Masih Bertaji

2 min read

Rory Hie menjadi pegolf Indonesia yang mencetak hasil terbaik di Indonesia Open 2017. Dia menempati peringkat ke-12, ties dengan Chanachok Dejpiratanamongkol dari Thailand. Mereka masing-masing mengumpulkan 277 pukulan atau 11 di bawah par.
Rory bermain dramatis di hari terakhir.

Mengawali permainannya dengan double bogey di hole satu dan bogey di hole kedua. Lalu, mencetak dua eagle di hole 14 dan 18 , serta tiga birdie di hole 9,12, dan 15.
“Amazing. Its miracle. Pukulan saya di hole 14 sangat bagus, langsung mendekati pin. Di hole terakhir saya melihat banyak orang yang menonton. Saya bilang ke diri saya sendiri saya harus main bagus dan ternyata berhasil membuat eagle lagi, kata Rory usai pertandingan.

Rory mengaku sempat down setelah membuat bogey. Hati saya rasanya hancur, karena posisi saya saat itu sedang bagus. Untung saya dapat memperbaiki di hole hole berikutnya, kata pemain berusia 29 tahun ini. Dia mengaku lebih semangat saat bertanding di negaranya sendiri.

Pada tahun 2011, Rory menjadi runner up di Indonesia Open. Targetnya tahun ini adalah bisa menembus peringkat 60 di order of merit Asian Tour. Rory sekarang menempati peringkat ke-79.

Sementara itu, Gaganjeet Bhullar (India) , juara Indonesia Open 2016 harus puas di peringkat ke-18, ties dengan Ye Htet AUNG (Myanmar) dan K P Lin (Taiwan). Dia mengumpulkan 280 pukulan atau delapan di bawah par.

Ketua Umum PB PGI Murdaya Po merasa gembira dengan antusiasme para peserta yang berasal dari berbagai negara. Murdaya menyampaikan penghargaan kepada para sponsor yang sudah mendukung turnamen Indonesia Open 2017. Dia berharap penyelenggaraan turnamen ini bisa memberikan semangat kepada para pegolf di Indonesia untuk bisa berprestasi lebih baik lagi.
Indonesia Open merupakan trade mark golf Indonesia.

Sudah diselenggarakan sejak tahun 1974. Tahun ini merupakan penyelenggaraan yang ke-36 kali. Ada 140 pegolf yang ikut berpartisipasi.

*Foto Oleh Asian Tour dan Golfmagz

 

You May Also Like

More From Author