Golf Ria: Temu Sehat dan Merayakan Kebahagian

2 min read

Harus diakui bahwa pandemi ini sedikit mengubah banyak kesempatan untuk bertatap muka secara langsung. Namun, tanpa meninggalkan protokol kesehatan, silahturahmi harus tetap terjalin.

Pertamina Senior-EP Golf Club (PSGC) sebagai wadah para pegolf senior di tubuh Pertamina khususnya Pertamina Bidang E&P atau yang lebih dikenal dengan nama Pertamina Bidang Hulu baru saja mengadakan main golf bersama.

Memiliki anggota lebih dari 100 pegolf dengan usia 56 tahun hingga 86 tahun, komunitas ini tetap aktif berolahraga. Dengan penerapan prokes yang ketat serta kepatuhan para pegolf untuk melakukan tes usap secara mandiri, PSGC memiliki agenda main golf bersama setiap bulannya. Tidak tanggung-tanggung setiap agendanya komunitas ini memiliki rata-rata keikutsertaan anggotanya mencapai 75 peserta tiap gamenya.

Kali ini Klub Golf Bogor Raya yang terkenal sebagai lapangan taman nan sejuk menjadi tuan rumah main golf bersama yang diinisiasi oleh PSGC. Temu sehat untuk merayakan kebahagian bersama ini sekaligus untuk memperingati ulang tahun ke18 klub yang tiap hari semakin solid. sementara itu, Tercatat ada 76 peserta yang turut berpartisipasi pada main golf bersama.

“Acara yang kami beri tajuk ber-Golf Ria ini menjadi komitmen kami untuk tetap menjaga tali silahturahmi dan upaya untuk tetap menjaga kesehatan selama pandemi. Golf Ria ini juga akan kami adakan kembali setiap bulannya” Ungkap Sugeng Riyadi selaku ketua panitia.

Sementara itu, selepas main bersama, Ketua Dewan Pembina kepada GolfMagz mengatakan bahwa kami menghimbau kepada para anggota maupun pensiunan pekerja Pertamina Bidang E&P/ Pertamina Bidang Hulu untuk dapat bergabung di dalam komunitas ini. Tujuannya adalah untuk bisa tetap menyambung tali silahturahmi sekaligus berolahraga bersama.

You May Also Like

More From Author